Morgan EV3 mobil roda tiga bertema klasik

Morgan EV3, kesan klasik langsung terasa saat melihat mobil beroda tiga ini. Roda tiganya menggunakan tipe spoke membuat tampilan klasiknya semakin kental.

Namun meskipun tampilannya klasik mobil ini telah ditenagai motor listrik yang sekarang mulai banyak dikembangkan produsen otomotif dunia.

Morgan EV3 diklaim mampu melaju dari 0-62mph hanya dalam waktu kurang dari 9 detik dan top speed yang dapat diraih adalah 90mph.

Kemampuan ini didapatkan dari kombinasi Lithium Bateray dan motor berkekuatan 46kW liquid cooled untuk menggerakan roda belakang.

Mobil ini rencananya akan mulai di produksi akhir tahun 2016, namun sayang belum diketahui harga pastinya. Menurut rilisan resminya, harga yang ditawarkan tidak jauh berbeda dengan mobil 3 roda bermein internal combustion engine yaitu sekitar $45,000-$50,000.

Morgan EV

Morgan EV3 memiliki saudara kembar “Morgan 3” bermesin bensin yang memiliki tampilan tidak jauh berbeda.

Hanya saja pada bagian moncong, minus mesin V Twin digantikan dengan lampu utama tambahan dan saluran udara untuk mendinginkan seperangkat baterai sebagai sumber tenaga motor.

Perbedaan yang sangat mendasar tentu saja mempengaruhi sensasi berkendara dan cara berkendara.