Cara Download Foto dan Video yang ada di Instagram

Cara mudah Download foto dan Video di Instagram. Berbagi konten berupa Foto dan Video sudah bukan hal aneh lagi sekarang ini.

Kalau dulu yang namanya chatting, paling mentok kita pakai emoticon karakter 'titik dua plus tanda tutup kurung' untuk menyampaikan ekspresi senyuman termanis.

Dijaman serba canggih dengan aneka aplikasi sosial media aktifitas ngobrol didunia maya tidak hanya sekedar text dan emoticon tapi juga bisa melampirkan foto dan video.

Instagram salah satu aplikasi sosial yang fokus sebgai media tempat berbagi foto dan video yang banyak diminati.

Banyak foto dan video menarik yang dibagikan oleh rekan dan teman sejawat. Tapi sayangnya Foto dan Video di Instagram tidak bisa di download. Jadi kita tidak bisa menyimpan salah satu momen berharga berupa foto/video yang di bagikan oleh rekan yang ada nun jauh disana.

Untungnya ada semacam aplikasi di PlayStore yang bisa menanggulangi masalah ini, jadi anda tidak perlu khawatir lagi kehilangan kenangan indah yang di share melalui instagram. Anda bisa menyimpan foto/video yang ada di instagram ke memori ponsel sebagai kenang-kenangan.

Nama Aplikasinya adalah FastSave For Instagram, Aplikasi ini bisa membantu anda mendownload Foto dan Video di instagram dengan mudah.

Cara Download Foto dan Video yang ada di Instagram

Cara menggunakannya pun cukup mudah karena aplikasi ini sangat User Friendly. Anda hanya perlu men-tap ikon tiga titik di kanan atas untuk mendownload file gambar atau video.

1. Buka dan aktifkan aplikasi FastSave for Instagram lalu buka aplikasi Instagram.

2. “Copy Share Url” untuk mulai mendownload foto/video yang di inginkan, proses download pun akan mulai berjalan dan anda bisa melihat progressnya di notifikasi bar.

Aplikasi ini juga memungkinkan untuk mendownload beberapa file gambar/video sekaligus.

Bagaimana? mudah bukan cara download foto dan video di Instagram. Meskipun mudah anda harus tetap menghargai hasil karya orang lain. Usahakan untuk selalu minta izin ke pemiliknya sebelum mendownload gambar atau video di Instagram.